Bola.net - - Bek andalan Inter Milan, Milan Skriniar mengakui dirinya bakal mempertimbangkan hengkang dari Giuseppe Meazza setelah ia mendapat tawaran menggiurkan pada Januari lalu.
Sebelumnya agen Skriniar mengungkap adanya tawaran senilai 60 juta euro untuk kliennya yang ditolak kubu Nerazzurri pada bursa transfer Januari lalu.
Skriniar sempat dikaitkan dengan beberapa klub top Eropa, mulai dari Real Madrid, Barcelona, Manchester United hingga Manchester City. Pemain 23 tahun itu pun senang dia diminati klub besar.
"Saya sangat menyukai Real Madrid dan Barcelona tapi hal yang sama juga berlaku untuk dua klub Manchester. Premier League adalah liga terindah di dunia," ujar Skriniar kepada media Slovakia, Sport.
"Kepergian saya akan bergantung pada banyak hal, seperti kesepakatan antara kedua klub dan peran yang akan saya dapatkan. Jika saya pindah hanya untuk menjadi cadangan, atau untuk hanya bermain di kompetisi kelas dua, saya akan memilih bertahan di Inter," lanjutnya.
"Ada banyak rumor mengenai saya pada musim dingin kemarin tapi saya tak pernah mempertimbangkan untuk pergi, tentu tidak pada Januari. Saya ingin terus bermain baik dan berkembang. Kita akan lihat apa yang terjadi di musim panas nanti," tandasnya.
Sejak didatangkan dari Sampdoria pada musim panas tahun lalu, Skriniar langsung berhasil mendapat satu tempat di lini belakang La Beneamata.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Real Madrid, Persib Bandung Incar Mauro Icardi
Bola Indonesia 14 Februari 2018, 23:45
-
Rombak Skuat, Madrid Siapkan Dana Rp 10 Triliun
Liga Spanyol 14 Februari 2018, 20:43
-
Barton: Pemain Madrid Tahu Bagaimana Cara Menang
Liga Champions 14 Februari 2018, 20:10
-
Tak Punya Tradisi, PSG Diklaim Tak Akan Bisa Kalahkan Madrid
Liga Champions 14 Februari 2018, 19:45
-
Begini Cara Pochettino Hindari Rumor Real Madrid
Liga Inggris 14 Februari 2018, 14:20
LATEST UPDATE
-
Menolak Panik: Real Madrid Tetap Percaya Xabi Alonso meski Kalah di Final Supercopa
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 18:47
-
Javier Tebas Tegas: Pembajakan Bukan Kebebasan, Ancaman Nyata bagi Masa Depan LALIGA
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 17:13
-
BRI Super League: Laga Arema FC vs Persik Menyisakan Rasa Pahit buat Macan Putih
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 16:51
-
Spalletti Ingin Juventus Ngebut Seperti Ferrari, Apa Maksudnya?
Liga Italia 12 Januari 2026, 16:45
-
Jelang Juventus vs Cremonese: Spalletti Lempar Kode Belanja Pemain Nih?
Liga Italia 12 Januari 2026, 16:18
-
Terbuai dan Terjebak Zona Nyaman, Penyebab Runtuhnya Liverpool Musim Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 16:16
LATEST EDITORIAL
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55


























KOMENTAR