Bola.net - Teka-teki mengenai klub mana yang akan diperkuat Radja Nainggolan mulai menemui titik temu. Pemain Inter Milan itu diyakini bakal bergabung dengan Fiorentina di musim panas ini.
Nainggolan sendiri sejatinya baru satu musim membela La Beneamata. Ia didatangkan dari AS Roma musim lalu dengan skema tukar tambah.
Namun Nainggolan mendapatkan kabar buruk di musim panas ini. Pemain berdarah Indonesia itu dikonfirmasi tidak masuk dalam rencana Antonio Conte untuk musim depan.
Dilansir Tuttomercatoweb, Nainggolan sudah menemukan klub yang bersedia menampungnya. Ia diberitakan akan bergabung dengan Fiorentina.
Simak situasi transfer Nainggolan selengkapnya di bawah ini.
Ingin ke Cagliari
Menurut laporan tersebut, Nainggolan pada awalnya ingin pindah ke Cagliari di musim panas ini.
Ia merasa klub yang bermarkas di daerah Sardinia ini klub yang cocok baginya. Pasalnya ia pernah memperkuat klub itu sebelum pindah ke AS Roma.
Namun Cagliari menutup pintu bagi gelandang 31 tahun tersebut di musim panas ini, sehingga ia harus mencari klub baru.
Pindah ke Florence
Menurut laporan tersebut, Fiorentina saat ini menjadi klub yang paling berpeluang untuk mendatangkan Nainggolan di musim panas ini.
La Viola diberitakan sudah menjalin komunikasi dengan sang gelandang. Sejauh ini arah pembicaraan cukup positif karena Nainggolan tertarik untuk membela La Viola.
Fiorentina diberitakan akan mencoba meminjam Nainggolan selama satu musim dengan opsi pembelian permanen.
Segera Tuntas
Laporan yang sama mengklaim bahwa Inter Milan sudah menyetujui proposal peminjaman Nainggolan.
Sang gelandang dijadwalkan akan tiba di Florence untuk menjalani tes medis pada hari Selasa (6/8) mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi, AC Milan Boyong Rafael Leao dari Lille
Liga Italia 1 Agustus 2019, 23:35
-
K-League Tuntut Juve Minta Maaf dan Jelaskan Alasan Absennya Ronaldo
Liga Italia 1 Agustus 2019, 22:21
-
Tinggalkan Inter Milan, Ini Klub Radja Nainggolan Berikutnya
Liga Italia 1 Agustus 2019, 21:40
-
Digosipkan ke MU, Paulo Dybala Kembali Berlatih di Juventus
Liga Italia 1 Agustus 2019, 21:00
-
Rade Krunic: Sebuah Kehormatan Memakai Jersey Milan
Liga Italia 1 Agustus 2019, 20:54
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR