Jalani Tes Fisik, Atlet SEA Games dan Asian Games Pingsan

Jalani Tes Fisik, Atlet SEA Games dan Asian Games Pingsan
Ahmad Soetjipto (c) Fitri Apriani
- Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) mengadakan test field untuk mengukur kondisi fisik para atlet pelatnas yang akan mewakili Indonesia pada SEA Games Malaysia 2017 dan Asian Games Jakarta-Palembang 2018 di Stadion Atletik, Rawamangun, Jakarta, 5-8 April 2016.


Dari tes yang sudah dilakukan selama empat hari tersebut, ternyata masih banyak ditemukan kondisi fisik atlet di bawah standar. Banyak atlet yang cepat mengalami kelelahan dan ada beberapa atlet yang pingsan.


"Rata-rata atlet yang mengikuti test field itu belum memenuhi 12 level corstability atau masih di bawah standar," ujar Komandan Satlak Prima, Ahmad Soetjipto di Stadion Atletik, Rawamangun, Jakarta, Jumat (8/4).


Meski pelaksanaan SEA Games Malaysia 2017 masih panjang, namun mantan Ketua Umum PB PODSI itu berharap masalah fisik atlet sudah harus diselesaikan  Agustus mendatang. Pasalnya, pada bulan tersebut, Indonesia telah memasuki masa persiapan SEA Games Malaysia 2017


"Intinya dalam tes ini, atlet yang sudah lulus akan melanjutkan program latihan. Sedangkan yang belum lulus harus masuk 'bengkel' dulu untuk diperbaiki," ungkapnya.


Lebih lanjut, menurut Ahmad penyebab kondisi fisik yang tidak memenuhi standar tersebut dikarenakan otot besar yang dimiliki para atlet. "Rata-rata otot para atlet pelatnas yang menjadi pusat gerakan masih lemah dan harus diperbaiki," pungkasnya. [initial]


 (fit/asa)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR