Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Jorge Lorenzo mengaku sangat kecewa harus gagal finis dalam MotoGP Qatar yang digelar di Sirkuit Losail, Minggu (18/3), akibat masalah rem depan Desmosedici GP18. Lima kali juara dunia ini pun terpaksa pulang dengan tangan hampa dan tanpa poin.
Lorenzo memang mengalami kesulitan sepanjang pekan balap, performanya tak mencolok. Start dari posisi sembilan, Lorenzo harus susah payah bertarung dengan Franco Morbidelli, Jack Miller, Aleix Espargaro dan Andrea Iannone demi masuk 10 besar. Sayang, di Tikungan 4, remnya blong dan ia terjatuh.
"Pada Lap 2, di akhir trek lurus, rem depan saya bermasalah, jadi saya coba pakai rem belakang. Pada Lap 13, saya merasa ada yang salah di tempat pengereman pertama, tapi di Tikungan 4 saya tak bisa mengerem. Saya melaju lurus ke dinding pembatas dalam kecepatan tinggi. Jadi setelahnya saya memilih menjatuhkan diri," ujarnya kepada GPOne.
Meski begitu, Lorenzo mengaku timnya belum bisa melakukan analisa apa yang menjadi penyebab utama dan bagaimana proses terjadinya kerusakan rem depan GP18.
"Saat motor saya kembali ke garasi, tim saya menyadari hanya ada satu bantalan rem, bukannya dua. Saya pergi untuk melihat apakah yang satu lagi tertinggal di Tikungan 4, tapi kami tak bisa menemukannya. Jadi saat ini kami tak bisa menganalisis apa yang salah dan bagaimana hal ini terjadi," lanjutnya.
Por Fuera pun beruntung dirinya bebas dari cedera. "Pekan balap ini sangat aneh, tak hanya karena kecelakaan ini, tapi juga karena banyak masalah lain, contohnya elektronik. Saya beruntung tak cedera. Jika ini terjadi di Tikungan 1 dalam 300 km/jam, situasinya bakal lebih buruk," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rem Rusak, Lorenzo Kecewa Gagal Finis di Qatar
Otomotif 19 Maret 2018, 14:45
-
Dovizioso: Marquez Favorit, Lorenzo Bikin Hidup Sulit!
Otomotif 15 Maret 2018, 13:15
-
Sebut Qatar Spesial, Lorenzo Ikuti Arahan Uji Coba Sepang
Otomotif 15 Maret 2018, 11:00
-
Ducati Pede Lebih Baik, Tak Cemaskan Lorenzo
Otomotif 14 Maret 2018, 10:45
-
Ducati: MotoGP Harus Segera Balapan di Indonesia!
Otomotif 13 Maret 2018, 15:30
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR