
Bola.net - Pebalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Maverick Vinales, mengaku sudah tak sabar satu tim dan bekerja sama dengan Fabio Quartararo, yang selama ini merupakan kawan baik sekaligus tetangganya di Andorra. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya dengan The Race.
Vinales dan Quartararo memang diketahui punya hubungan yang baik. Selain usia mereka yang hanya berjarak empat tahun, keduanya juga kerap berlatih bersama, entah di gym, saat berlatih sepeda, atau bahkan latihan motocross dan flat track.
Selain itu, mulai 2019, Quartararo juga membela pabrikan Garpu Tala lewat Petronas Yamaha SRT. Atas alasan ini, Vinales tahu benar kekuatan dan potensi Quartararo, yang terbukti dari hasil tahun lalu, di mana El Diablo meraih 7 podium dan mengakhiri musim di peringkat 5.
Penasaran Cara Kerja Quartararo
Meski sudah bertukar data sejak musim lalu, Vinales yakin dirinya bakal bisa melihat lebih jelas cara kerja Quartararo sekalinya mereka berbagi garasi pada 2021 nanti. Menurutnya ini penting demi belajar dan memperkuat diri dalam meraih hasil terbaik di MotoGP.
"Fabio pebalap hebat, dan saya sangat bersemangat bekerja sama dengannya. Saya ingin lihat caranya bekerja, karena itu sangat penting dalam memahami rival. Kami selalu mengamati semua rider, baik di dalam maupun luar Yamaha, tapi terutama Fabio tahun lalu," ujarnya.
Tugas Quartararo Bakal Lebih Rumit
Meski begitu, Vinales juga yakin tugas Quartararo nanti bakal lebih berat dan rumit sekalinya membela tim pabrikan, karena pasti harus menjajal banyak perangkat baru selama pekan balap, yakni tugas yang bisa memecah konsentrasi.
"Sepanjang tahun lalu, Fabio sama sekali tak mengutak-atik motornya, dan akhirnya paham benar pada akhir musim. Tapi masalahnya, dalam tim pabrikan, Anda harus menjajal banyak hal dalam pekan balap," ungkap Vinales.
"Ini adalah masalah besar, karena dalam beberapa balapan, saya sendiri bahkan hanya bisa menjalani beberapa lap dengan setup dasar saya dan terpaksa harus balapan dengan setup apa adanya. Situasinya selalu rumit!" pungkasnya.
Video: Maverick Vinales Juarai MotoGP Virtual Race Jerez, Bekuk Alex Marquez
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Vinales Ingatkan Quartararo Tugas Rider Pabrikan Jauh Lebih Rumit
Otomotif 6 Mei 2020, 12:12
-
Maverick Vinales Kaget Bisa Menangi MotoGP Virtual Race Jerez
Otomotif 4 Mei 2020, 11:10
-
Maverick Vinales Menangi MotoGP Virtual Race Jerez 2020
Otomotif 3 Mei 2020, 21:48
-
Iannone: Hanya Lorenzo dan Vinales yang Menelepon Saya
Otomotif 30 April 2020, 13:30
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 9 Januari 2026, 08:50
-
Kapan El Clasico di Final Piala Super Spanyol 2026: Barcelona vs Real Madrid
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:37
-
Jadwal Barca vs Madrid di Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 08:07
-
PSM vs Bali United: Tekad Pasukan Ramang Hentikan Tren Buruk
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 07:44
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:41
-
Man of the Match Milan vs Genoa: Lorenzo Colombo
Liga Italia 9 Januari 2026, 07:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Real Madrid vs Atletico Madrid: Federico Valverde
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 07:04
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR