Setelah bermain imbang 3-3 melawan Israel pada pertandingan kelima, Portugal mengincar kemenangan saat bertandang ke Baku pada pertandingan keenamnya, Rabu (27/3), agar tak semakin tertinggal dari Rusia. Portugal sempat kesulitan menembus pertahanan rapat Azerbaijan, tapi dua kartu kuning dalam waktu singkat yang didapat Rauf Aliyev di babak kedua mengubah segalanya. Pasukan Paulo Bento lalu mencetak dua gol kemenangan melalui Bruno Alves dan Hugo Almeida.
Tambahan tiga angka menempatkan Portugal di peringkat dua klasemen dengan poin 11 atau terpaut satu angka dari Rusia yang baru memainkan empat laga. Sementara itu, Israel harus tergeser ke peringkat tiga untuk sementara. Namun, Israel bisa merebut lagi tempat Portugal jika menang meyakinkan di kandang Irlandia utara.
Untuk sementara, Portugal dapat bernafas lega. Pasalnya, laga melawan Azerbaijan sungguh menyulitkan mereka.
Tanpa Ronaldo (akumulasi lima kartu kuning) dan Nani (cedera hamstring), Portugal pun mengandalkan pemain Wolfsburg Vieirinha serta forward Zenit Danny untuk mendukung Helder Postiga di lini depan.
Portugal mendominasi total permainan. Mereka unggul ball possession hingga 70%, menciptakan sedikitnya 22 peluang, dan tak memberi Azerbaijan satu kali pun kesempatan untuk melepas shot maupun shot on goal.
Namun, meski bermain dominan, Portugal baru bisa memecah kebuntuan di babak kedua. itu pun setelah Azerbaijan bermain dengan 10 orang akibat dua kartu kuning yang diterima Aliyev pada menit 51 dan 55 untuk pelanggaran serta sebuah handball yang disengaja.
Pada menit 63, skor berubah. Memanfaatkan corner Joao Moutinho, sundulan Alves pun menaklukkan kiper Kamran Aghayev yang sudah bermain brilian dan membawa Portugal unggul 1-0.
Itu adalah gol ketiga Alves di kualifikasi menuju Brasil 2014, dua gol lebih banyak dari Ronaldo.
Pada menit 79, Portugal menggandakan keunggulan setelah Almeida sukses menuntaskan crossing Fabio Coentrao dari sektor kiri tanpa kesalahan.
Skor 2-0 bertahan hingga peluit panjang dan Portugal pun tersenyum di akhir laga. Pertandingan Portugal berikutnya adalah menjamu Rusia di Lisbon pada 7 Juni 2013.
Susunan pemain Azerbaijan: Agayev, Ramaldanov, Shukurov (kuning 48'), Mammadov (Fardjad-Azad 69'), Aliyev (kuning 51, merah 55'), Sadygov (kuning 39'), Abısov, Huseynov, Nadirov (kuning 51') (Levin 62'), Medvedev, Ismayilov.
Susunan pemain Portugal: Patricio, Joao Pereira, Pepe (kuning 33'), Bruno Alves, Coentrao, Meireles (Almeida 58'), Veloso, Moutinho, Vieirinha, Postiga (Custodio 82'), Danny (Varela 73').
Statistik Azerbaijan - Portugal (via ESPN)
Shots: 0 - 22
Shots on goal: 0 - 8
Penguasaan bola: 30% - 70%
Pelanggaran: 14 - 7
Corner: 1 - 8
Offside: 0 - 3
Kartu kuning: 4 - 1
Kartu merah: 1 - 0. (bola/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
'Balotelli Seperti Iniesta atau Ronaldo'
Piala Dunia 27 Maret 2013, 21:01
-
Pique Bercerita Pertemanannya Dengan Ronaldo
Liga Spanyol 27 Maret 2013, 16:05
-
Review: Kemenangan Krusial Portugal
Piala Dunia 27 Maret 2013, 02:15
-
Madrid Mata-matai Kehidupan Pribadi Bale?
Liga Champions 26 Maret 2013, 19:28
-
Data dan Fakta Kualifikasi PD 2014: Azerbaijan vs Portugal
Piala Dunia 26 Maret 2013, 11:15
LATEST UPDATE
-
Ruben Amorim Peringatkan MU untuk Waspadai Everton: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 23 November 2025, 15:42
-
Sudah Latihan, Kobbie Mainoo Siap Turun di Laga Manchester United vs Everton?
Liga Inggris 23 November 2025, 15:29
-
Manchester United Putuskan Berpisah dengan Casemiro di 2026?
Liga Inggris 23 November 2025, 15:19
-
Manchester United vs Everton, Lisandro Martinez Bakal Comeback?
Liga Inggris 23 November 2025, 15:10
-
Waduh, Matheus Cunha Alami Cedera di Latihan MU, Bakal Absen Lawan Everton?
Liga Inggris 23 November 2025, 14:59
-
Nonton Live Streaming Elche vs Real Madrid di Vidio - La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 23 November 2025, 13:51
-
Nonton Live Streaming Inter Milan vs AC Milan di Vidio - Serie A 2025/2026
Liga Italia 23 November 2025, 13:40
-
Nonton Live Streaming Arsenal vs Tottenham di Vidio - Premier League 2025/2026
Liga Inggris 23 November 2025, 13:31
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Minggu 23 November 2025
Liga Inggris 23 November 2025, 13:21
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Minggu 23 November 2025
Bola Indonesia 23 November 2025, 13:09
-
Daftar Pembalap JuniorGP 2025: Veda Ega Pratama Jadi Wakil Indonesia
Otomotif 23 November 2025, 12:36
LATEST EDITORIAL
-
8 Pelatih yang Pernah Tangani Inter Milan dan AC Milan
Editorial 21 November 2025, 22:07
-
Derby della Madonnina: 5 Legenda yang Pernah Membela Inter Milan dan AC Milan
Editorial 21 November 2025, 21:12


























KOMENTAR