
Bola.net - Thomas Muller diprediksi akan menjadi andalan timnas Jerman di Piala Dunia 2022i. Muller juga mengusung misi pribadi dengan menjadi top skor Der Panzer di turnamen Piala Dunia yang saat ini masih dipegang oleh Miroslav Klose.
Muller yang sudah mengikuti Piala Dunia sejak tahun 2010, menjadi satu-satunya pemain aktif yang berpotensi mendekati atau melewati catatan gol Klose. Sebab, pemain berusia 33 tahun itu hanya tertinggal enam gol saja dari kompatriotnya.
Pelatih timnas Jerman, Hansi Flick, dikabarkan telah merilis 44 nama yang bakal mengisi skuat sementara Der Panzer di Piala Dunia 2022. Dari daftar nama-nama yang dibocorkan oleh media BILD, Muller masuk ke dalam skuat timnas Jerman yang akan dibawa ke Qatar. Dengan begitu, kans pemain Bayern Munchen itu untuk menorehkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak akan semakin terbuka.
Bersama Muller dan Klose, terdapat empat pemain yang mempunyai torehan gol terbanyak selama memperkuat Der Panzer di ajang Piala Dunia. Siapa saja mereka? Berikut ulasan selengkapnya.
Thomas Muller

Thomas Muller masuk ke dalam daftar pencetak gol terbanyak timnas Jerman di ajang Piala Dunia dengan torehan 10 gol. Muller mengoleksi gol-gol tersebut dari tiga edisi Piala Dunia yaitu 2010, 2014, dan 2018.
Khusus dalam dua Piala Dunia 2010 dan 2014, Muller seakan membuat panggung di ajang tersebut. Di usia 21 tahun saat berlaga di Afrika Selatan yang merupakan turnamen Piala Dunia perdananya, Muller langsung mencetak lima gol. Salah satunya adalah dua gol yang ia cetak mampu menyingkirkan Inggris yang saat itu diisi oleh pemain-pemain terbaiknya.
Kemudian, ia bersama Diego Forlan menjadi pencetak gol terbanyak saat itu dan Muller yang berhak membawa Trofi Sepatu Emas berkat keunggulan cetak assist. Lalu pada 2014, sinar Muller kembali bersinar dengan sanggup mencetak lima gol.
Jurgen Klinsmann

Selanjutnya, ada legenda Jurgen Klinsmann. Selama membela timnas Jerman, Klinsmann pernah mengikuti tiga edisi Piala Dunia yaitu pada 1990, 1994, dan 1998. Pria yang kini sudah berusia 58 tahun juga sanggup mempersembahkan satu trofi Piala Dunia di tahun 1990.
Dalam tiga partisipasinya di Piala Dunia, eks pelatih timnas Amerika Serikat itu sudah mencetak 11 gol. Sebelumnya, Klinsmann mencatat debut bersama Jerman pada tahun 1987 saat memperkuat Der Panzer melawan Brasil di pertandingan uji coba.
Total semasa aktif menjadi pemain, Klinsmann sudah membukukan 108 caps dan mencetak 47 gol bersama timnas Jerman.
Gerd Muller

Gerd Muller yang waktu itu masih memperkuat timnas Jerman Barat berhasil mengemas 14 gol di ajang Piala Dunia. Kegemilangan Muller terlihat pada saat di Piala Dunia 1970.
Dalam edisi ke-9 Piala Dunia itu, Muller berhasil mencetak 10 gol sekaligus keluar sebagai top skor turnamen yang diadakan di Meksiko. Sayangnya, ia gagal membawa Jerman Barat melaju ke partai final usai ditundukkan oleh Italia di babak semifinal.
Kemudian, Gerd Muller kembali tampil di Piala Dunia 1974 yang saat itu ia berhasil mencetak empat gol. Kali ini, peruntungannya berbuah manis karena Muller sanggup mengantarkan Jerman Barat meraih gelar kedua Piala Dunia dengan mengandaskan Belanda.
Miroslav Klose

Sampai saat ini, torehan gol seorang Miroslav Klose sebagai pencetak gol terbanyak timnas Jerman masih belum tergoyahkan. Tampil dalam empat edisi Piala Dunia dari 2002 hingga 2014, Klose berhasil mencatatkan 16 gol dari semua penampilannya bersama Der Panzer di Piala Dunia.
Dalam edisi Piala Dunia 2002 dan 2006, eks striker Bayern Munchen itu masing-masing mengemas lima gol. Kemudian, ia berhasil mencetak empat gol di ajang Piala Dunia 2010. Serta, dua gol di penghujung turnamen terakhirnya bersama Jerman di Piala Dunia 2014.
Selama membela timnas Jerman, Klose sudah membukukan 137 caps dan mencetak 71 gol.
Sumber: BILD dan Soccerway
Penulis: Yoga Radyan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Top Skor Timnas Jerman di Piala Dunia: Masih Ada Satu Pemain yang Aktif!
Piala Dunia 9 November 2022, 18:20
-
Miroslav Klose dan Para Top Skor Sepanjang Masa Piala Dunia
Piala Dunia 26 Oktober 2022, 20:33
-
4 Top Skor Sepanjang Masa Jerman di Piala Dunia
Piala Dunia 11 Agustus 2022, 11:29
-
10 Pemain Bernomor Punggung 13 Tersukses di Dunia, Apa Itu Angka Sial?
Piala Dunia 2 Agustus 2022, 08:20
LATEST UPDATE
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
-
Presiden Prabowo Targetkan Produksi Mobil dan Motor Nasional Menuju Indonesia Emas 2045
News 17 November 2025, 14:51
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 17 November 2025, 14:48
-
Diskon Tiket Pesawat untuk Natal dan Tahun Baru, Penerbangan Dimulai 22 Desember 2025
News 17 November 2025, 14:35
-
Nestapa Pecco Bagnaia, Akui 2025 Musim Terburuknya di MotoGP: Tapi Saya Nggak Boleh Marah!
Otomotif 17 November 2025, 14:31
-
Eks Chelsea Ini Ungkap Dua Biang Kerok yang Bikin Performa Liverpool Terjun Bebas
Liga Inggris 17 November 2025, 14:30
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR