
Bola.net - Pelatih Timnas Norwegia Stale Solbakken emosi melihat tekel horor Rodri kepada Martin Odegaard tak diganjar penalti oleh wasit.
Norwegia berduel lawan Spanyol di matchday 1 Grup A Kualifikasi Euro 2024 di La Rosaleda, Minggu (26/03/2023) dini hari WIB. Duel ini dimenangkan sang tuan rumah.
Spanyol melindas Norwegia dengan skor telak 3-0. Dani Olmo mencetak satu gol sementara Joselu menyumbangkan brace.
Namun laga itu menimbulkan kontroversi. Sebelum terciptanya gol Dani Olmo, Martin Odegaard ditekel sampai tumbang oleh Rodri di area terlarang.
Kata Odegaard
Martin Odegaard sempat berkomentar soal tekel keras dari Rodri itu. Ia mengatakan Norwegia harusnya memang diberi penalti.
“Saya cukup yakin saya seharusnya mendapat penalti. Ia datang dengan pul sepatunya tepat di pergelangan kaki saya," beber Odegaard pada TV2.
"Tapi saya yakin saya akan dihukum [jika saya mengatakan lebih]. Saya tidak repot-repot mengatakan apa pun tentang wasit. Lebih baik tidak mengatakan apa-apa," keluhnya.
Pelatih Norwegia Mencak-mencak
Pelatih Norwegia, Stale Solbakken, memiliki pendapat yang sama seperti Martin Odegaard. Ia juga merasa timnya harusnya mendapat penalti.
“Itu adalah penalti yang jelas! Ia menyelesaikan tembakan dan Anda tidak bisa [melanggarnya setelah]," klaim Stale, via Goal.
"Jika saya menjatuhkan seseorang setelah bola hilang, maka itu penalti," tegas Stale.
Arogan!
Namun beda dengan Martin Odegaard, Stale Solbakken tak sungkan bicara blak-blakan. Ia mengatakan wasit telah bersikap arogan.
"Saya sedikit bosan dengan ini. Apa yang saya lihat di sini sekarang [pada tayangan ulang] persis seperti yang saya lihat dari bangku cadangan," ketusnya.
"Ada sedikit arogansi yang terjadi. Begitulah adanya, tapi tidak bisa dipercaya," sambung Stale.
(Goal)
Jangan Lewatkan:
- Jadwal Lengkap Kualifikasi Euro 2024
- Prediksi Skotlandia vs Spanyol 29 Maret 2023
- Prediksi Republik Irlandia vs Prancis 28 Maret 2023
- Prediksi Belanda vs Gibraltar 28 Maret 2023
- Mengelu-elukan Joselu
- Martin Odegaard Heran Tekel Horor Rodri Tidak Digubris Wasit
- 5 Pelajaran Kemenangan Spanyol atas Norwegia: Debut Manis Luis de la Fuente dan Joselu
- Prediksi Luksemburg vs Portugal 27 Maret 2023
- Prediksi Malta vs Italia 27 Maret 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Piala Eropa 26 Maret 2023, 09:35

-
Martin Odegaard Heran Tekel Horor Rodri Tidak Digubris Wasit
Piala Eropa 26 Maret 2023, 09:03
-
Spanyol Main Bagus Bekuk Norwegia, Berkah Pelatih yang Fair Manggil Pemain!
Piala Eropa 26 Maret 2023, 06:11
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR