
Bola.net - Marc-Andre ter Stegen telah menunjukkan performa yang sangat konsisten bersama Barcelona. Namun, di Timnas Jerman, dia tetap berada di belakang Manuel Neuer, termasuk di Euro 2024.
Ter Stegen belakangan dinilai layak jadi kiper utama Timnas Jerman. Sebab, selain performanya yang konsisten di Barcelona, Manuel Neuer juga mulai bermasalah dengan cedera dan kebugaran.
Pada 2023 lalu, Ter Stegen lebih sering jadi pilihan utama di bawah mistar Timnas Jerman. Ketika itu, Neuer mengalami cedera dan harus absen. Namun, Neuer sudah bugar lagi.
Kini, menjelang Euro 2024, Ter Stegen dan Neuer sama-sama dalam kondisi bugar. Ter Stegen sudah pulih dari cedera yang diapat. Lantas, siapa yang kiper utama Timnas Jerman? Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.
Manuel Neuer Tetap Pilihan Utama

Ter Stegen tampil sangat konsisten pada musim 2023/2024, walau sempat absen karena cedera. Ter Stegen mencatat 10 nirbobol dari 19 laga di La Liga. Dia hanya kebobolan 17 kali.
Sementara, Neuer sudah kebobolan 24 kali dari 18 laga di Bundesliga. Kiper 37 tahun itu juga baru mencatat enam nirbobol.
Secara statistik, Ter Stegen punya catatan lebih impresif dibanding Neuer. Akan tetapi, Nagelsmann punya pertimbangan lain. Dia tetap memilih Neuer sebagai kiper utama Jerman di Euro 2024 nanti.
"Sayangnya, Neuer cedera. Namun, itu hanya robekan serat otot. Dia tidak akan absen selama 8 bulan. Jadi, saya tidak mengubah pendapat saya," ucap Nagelsmann pada Sky Sports.
Manuel Neuer Hanya Cedera Ringan

Manuel Neuer dipanggil ke Timnas Jerman untuk dua laga uji coba pada Maret 2024 ini. Namun, Neuer harus keluar dari skuad karena cedera. Cedera kiper Bayern Munchen itu tidak parah. Dia hanya absen beberapa hari.
Jadi, Nagelsmann bakal memberi kesempatan pada Ter Stegen untuk bermain ketika Jerman berjumpa Prancis (24/3) dan Belanda (27/3).
"Saya bilang kepada Ter Stegen bahwa saya bersyukur memilikinya. Sekarang, dia punya kesempatan untuk berada di sana, akan tetapi itu tidak mengubah keputusan saya. Neuer akan absen selama sepuluh hari saja," katanya.
Sumber: Sky Sports
Klasemen Bundesliga 2023/2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Julian Nagelsmann Insaf, Tak Lagi Mainkan Kai Havertz Sebagai Bek Kiri!
- Kilas Balik Ekuador vs Italia di Piala Dunia 2002: Christian Vieri 2 Gol, Azzurri Menang 2-0
- Portugal di Era Roberto Martinez: 11 Laga, 41 Gol, Cristiano Ronaldo Terdepan
- 15 Gol Italia di Era Luciano Spalletti: Gelandang Inter Milan Memimpin
- Potensi Ada, tapi Bisakah Kobbie Mainoo Sukses di Timnas Inggris Senior?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manuel Neuer Samai Rekor Iker Casillas di Liga Champions
Liga Champions 6 Maret 2024, 10:02
-
Sudah Punya 11 Gelar Juara, Manuel Neuer Masih Bernafsu Menangkan Bundesliga 2023/2024
Bundesliga 7 Februari 2024, 16:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR