Bola.net - - Presiden Real Madrid, Florentino Perez mengkritisi penampilan Real Madrid di awal musim 2017/18 ini. Tapi, meski mengaku kecewa, Perez mengaku masih memaklumi jika Madrid sempat bermain buruk di La Liga.
Madrid saat ini berada di posisi ke-3 klasemen sementara La Liga dengan 17 poin dari delapan laga. El Real tertinggal lima poin dari Barcelona yang ada di puncak klasemen sementara dengan 22 poin.
Dari delapan laga, Madrid dua kali bermain imbang dan sekali kalah. Uniknya, hasil minor tersebut terjadi tatkala Madrid bermain di kandang sendiri, Santiago Bernabeu.
"Mungkin kami terlalu berkonsentrasi untuk bisa memenangkan pertandingan di kompetisi Eropa dan Anda sedikit santai. Itu mungkin yang membuat kami bisa kalah di Bernabeu," ulas Perez dikutip dari Marca.
Real Madrid
Madrid sendiri tampil cukup impresif di Liga Champions. Dari tiga laga, Madrid dua kali merayakan kemenangan dan sekali bermain imbang.
Meski kerap kehilangan poin di La Liga, Perez masih memaklumi raihan pasukan Zinedine Zidane. Ia menyadari bahwa para pemain dalam situasi yang tidak mudah karena punya jadwal pertandingan yang sangat padat.
"Tidak ada yang suka dengan hasil tersebut. Tapi, tidak mungkin juga bagi kami terus bermain dengan kecepatan tinggi pada hari Minggu, Rabu dan kemudian bermain lagi di hari Minggu," tutup Perez.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Lirik Winger Barca B, Jose Manuel Arnaiz
Liga Spanyol 18 Oktober 2017, 23:34
-
Presiden Madrid Sulit Bayangkan La Liga Tanpa Barca
Liga Spanyol 18 Oktober 2017, 22:45
-
Perez Kritisi Penampilan Madrid di La Liga
Liga Spanyol 18 Oktober 2017, 20:07
-
Pasang Dua Penyerang di Bernabeu, Ini Penjelasan Pochettino
Liga Champions 18 Oktober 2017, 18:35
-
Open Play 18 Oktober 2017, 16:21

LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR