- Penyerang Antoine Griezmann mengakui jika dirinya dilanda kebimbangan saat harus menolak pinangan Barcelona. Griezmann tidak menampik menolak kesempatan gabung dengan klub seperti Barca adalah hal yang sungguh sulit.
Griezmann berada di urutan paling atas dalam daftar belanja Barcelona pada musim panas 2018. Bahkan, Barca sudah mendekati Griezmann sejak bulan Januari yang lalu. Barca punya keinginan yang besar untuk membawa sang pemain ke Camp Nou.
Berbagai upaya sudah dilakukan oleh pihak Barca. Termasuk memberikan kontrak besar dan menyiapkan nomor punggung 7 untuk Griezmann. Nomor yang kemudian dipakai oleh Philippe Coutinho setelah Griezmann menolak Barca.
Menolak tawaran Barca diakui oleh Griezmann jadi keputusan yang tidak mudah. Namun, dia punya keyakinan dan rasa cinta yang besar dengan Atletico Madrid. Griezmann tidak punya alasan untuk pindah.
Tolak Barca Itu, Berat!
Griezmann sempat ragu dengan masa depan di Atletico Madrid. Sementara, klausul pelepasan dalam kontraknya hanya senilai 100 juta euro. Kondisi tersebut yang membuat Barca getol mendekati penyerang berusia 27 tahun.
"Sangat sulit untuk menolak tawaran yang datang pada saya dari klub seperti Barcelona, tapi percayalah, saya merasa bahagia di Atletico Madrid. Ini adalah rumah saya dan saya ingin melakukan sesuatu yang hebat," buka Griezmann.
"Seperti itulah yang terjadi jika Anda mendapatkan cinta seperti di rumah. Anda tidak akan pindah ke tempat lain," tandas pemain asal Prancis tersebut.
Hargai Perjuangan Atletico
Griezmann mengakui jika Atletico telah berkorban banyak hal demi membuatnya tidak pindah. Semua keinginan yang dia ucapnya dijalankan oleh Atletico. Griezmann pun menghargai dengan cara memilih bertahan.
"Klub telah melakukan segalanya agar saya bertahan. Termasuk mendatangkan pemain bintang dan membentuk tim yang hebat. Saya merasa jadi pusat atau bagian paling penting dari teka-teki. Itu yang membuat saya bertahan," tutur Griezmann.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Ternyata Tidak Minati Adrien Rabiot
Liga Inggris 8 September 2018, 20:00
-
Jordi Alba Ingin Bertahan di Barcelona Sampai Gantung Sepatu
Liga Spanyol 8 September 2018, 18:10
-
Barcelona Segera Ikat Empat Pemain Dengan Kontrak Baru
Liga Spanyol 8 September 2018, 18:00
-
Laga La Liga Digelar di Amerika, Legenda Barcelona: Salah Besar!
Liga Spanyol 8 September 2018, 13:13
-
Saingi Barca, Roma Ikut Kejar Frenkie De Jong
Liga Italia 8 September 2018, 03:18
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Laga Arema FC vs Persik Menyisakan Rasa Pahit buat Macan Putih
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 16:51
-
Spalletti Ingin Juventus Ngebut Seperti Ferrari, Apa Maksudnya?
Liga Italia 12 Januari 2026, 16:45
-
Jelang Juventus vs Cremonese: Spalletti Lempar Kode Belanja Pemain Nih?
Liga Italia 12 Januari 2026, 16:18
-
Terbuai dan Terjebak Zona Nyaman, Penyebab Runtuhnya Liverpool Musim Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 16:16
-
McTominay Pasang Badan: Napoli Pincang, Coba Inter Milan Main Tanpa Lautaro!
Liga Italia 12 Januari 2026, 16:05
-
Debut Manis Rosenior: Chelsea Pesta Gol, Tapi Itu Baru Awal
Liga Inggris 12 Januari 2026, 16:00
LATEST EDITORIAL
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55


























KOMENTAR