
Bola.net - Zinedine Zidane merasa sangat yakin Sergio Ramos akan menandatangani kontrak baru di Real Madrid dan menghabiskan waktunya di klub lebih lama lagi.
Masa depan Ramos di Madrid memang sedang menjadi bahan pembicaraan. Sebab kapten Los Blancos itu sampai saat ini belum memperpanjang kontraknya di klub.
Kontrak Ramos di Santiago Bernabeu akan berakhir pada Juni 2021 mendatang. Jika tak meneken kontrak baru, maka Ramos bakal menjadi pemain bebas transfer pada musim panas 2021.
Beberapa klub top Eropa ingin memanfaatkan situasi Ramos, salah satunya adalah PSG. Klub kaya asal Prancis itu dilaporkan ingin memboyong Ramos dari Real Madrid.
Ramos Bertahan
Meski masa depan Ramos bersama Los Blancos masih belum jelas, Zidane tak terlalu khawatir. Pelatih asal Prancis itu yakin Ramos akan tetap bertahan di klub.
“Ketika seorang pemain ingin bertahan, itu sangat berarti," kata Zidane seperti dilansir Goal International.
"Mengenai Sergio Ramos, saya melihatnya bertahan selama bertahun-tahun. Dia menjaga dirinya sendiri dengan baik dan saya tidak terkejut dengan apa yang dia capai."
Marcelo
Zidane juga berbicara tentang Marcelo, yang pada musim ini lebih banyak menghabiskan waktunya di bangku cadangan.
“Kita berbicara tentang pemain yang benar-benar menjaga diri mereka sendiri dan itulah yang ingin dilakukan Marcelo," ucap Zidane di situs resmi klub.
"Dia ingin menjaga dirinya sendiri dan siap kapan pun dia dipanggil. Saya pikir itu hal yang sangat positif."
Sumber: Goal, RMFC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mohamed Salah Buka Peluang Pindah ke Real Madrid atau Barcelona
Liga Inggris 19 Desember 2020, 23:40
-
Zidane Yakin Sergio Ramos Akan Bertahan di Real Madrid
Liga Spanyol 19 Desember 2020, 23:30
-
Real Madrid Belum Terima Tawaran untuk Isco
Liga Spanyol 19 Desember 2020, 23:20
-
Tandang ke Eibar, Real Madrid Ingin Lanjutkan Tren Kemenangan
Liga Spanyol 19 Desember 2020, 23:00
-
Luka Modric Susul Gareth Bale ke Tottenham?
Liga Spanyol 19 Desember 2020, 21:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR