
Bola.net - Masa depan Rafael Struick sepertinya segera selesai bersama Brisbane Roar. Ia menghilang dari klub Liga Australia itu dalam enam laga berturut-turut.
Terakhir, Struick kembali tidak masuk skuad Brisbane Roar saat menang 1-0 atas Wellington Phoenix di Suncorp Stadium pada Sabtu (26/4/2025) dalam laga pekan ke-28 Liga Australia.
Pelatih Brisbane Roar, Ruben Zadkovich, tidak memberikan penjelasan mengenai keadaan Struick, begitu pula manajemen klub yang tidak menginformasikan sama sekali.
Total, dari 14 partai terakhir Brisbane Roar di Liga Australia, Struick hanya tampil sekali. Ia menjadi pengganti selama tiga menit kala klub bermain imbang 1-1 kontra Adelaide United pada Sabtu (8/3).
Sudah Tidak Pernah Masuk Skuad
Sisanya Struick lima kali duduk di bangku cadangan Brisbane Roar. Lebih lanjut, penyerang naturalisasi Timnas Indonesia ini delapan kali tidak masuk skuad.
Struick sempat dipanggil ke Timnas Indonesia untuk dua pertandingan Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Ia bermain di babak pertama saat keok 1-5 dari Australia pada Kamis (20/3).
Namun, Struick hanya menghuni bench ketika Timnas Indonesia menang 1-0 atas Bahrain pada Selasa (25/3). Usai itu, ia pulang ke Brisbane Roard dan tidak pernah masuk skuad lagi.
10 Penampilan 1 Gol
Struick baru bergabung dengan Brisbane Roar pada awal musim ini dari klub Belanda, ADO Den Haag. Ia selalu bermain dalam enam laga awal Liga Australia sebelum dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024.
Struick terpaksa harus meninggalkan Brisbane Roar dalam dua partai Liga Australia. Namun, usai itu, ia kembali bermain lagi dalam tiga partai beruntun.
Dari sepuluh penampilannya dengan Brisbane Roar, Struick hanya mengemas satu gol. Kontraknya bersama Brisbane Roar dikabarkan hanya berlangsung semusim sehingga ia bisa pindah pada musim panas 2025.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nasib Rafael Struick di Brisbane Roar: 6 Laga Beruntun Hilang dari Skuad
Tim Nasional 28 April 2025, 09:48 -
Venezia Dikalahkan AC Milan, Bagaimana Penampilan Bang Jay?
Liga Italia 27 April 2025, 20:35
LATEST UPDATE
-
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18 -
Dulu Kawan kini Jadi Lawan, Sunderland Siap Hancurkan Amad Diallo dan MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:10 -
Hadirkan Megawati Hangestri, Bank Jatim Makin Optimistis Juarai Livoli Divisi Utama 2025
Voli 3 Oktober 2025, 11:10 -
Prediksi Chelsea vs Liverpool 4 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:08 -
Oliver Glasner Tidak akan Pikir Dua Kali untuk Gabung MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:52 -
Inilah Deretan Laga yang Harus Dijalani Liverpool Tanpa Alisson
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 10:51 -
Prediksi Inter Milan vs Cremonese 4 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 10:48
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR