
Bola.net - Allenatore Inter Milan, Antonio Conte mencoba memompa semangat tim asuhannya jelang laga babak 16 besar Liga Europa lawan Getafe, Kamis (6/8/2020) dini hari WIB.
Hanya berselang beberapa hari usai merampungkan kompetisi Serie A, Inter harus berhadapan dengan Getafe dalam laga yang digelar di tempat netral, di Gelsenkirchen, Jerman.
Inter memiliki modal bagus jelang laga ini berkat kemenangan 2-0 di markas Atalanta akhir pekan kemarin. Namun, situasi internal Nerazzurri sempat memanas akibat komentar Conte yang menyentil manajemen.
Desakan Conte
Conte ingin agar anak asuhnya tampil habis-habisan melawan Getafe, meski ia tak bisa menjamin timnya bakal lolos ke babak delapan besar.
"Tak masalah jika ini penting bagi saya. Ini adalah turnamen penting bagi kita semua, terutama bagi Inter. Kami berbicara atas nama kami bukan saya," ujar Conte seperti dikutip Football Italia.
"Kita harus memberikan yang terbaik dan tak menyesal. Kita tak tahu performa terbaik kita bakal mengantar kita ke mana, tetapi yang terpenting adalah tak menyesal," imbuhnya.
Siap 'Main Kotor'
Conte menegaskan bahwa timnya siap bermain 'kotor' melawan Getafe yang sempat mengalami kesulitan di pekan-pekan terakhir La Liga musim 2019/20 kemarin.
"Saya rasa tim meraih poin yang layak [di Serie A], meski saya berkata bahwa di Liga Anda bisa sedikit menabur dan banyak menuai, atau sebaliknya," tutur Conte.
"Kami di sini, kami siap, kami tahu akan sulit melawan tim yang berat. Ini bisa menjadi laga yang kotor dan kami harus kotor, tetapi tim sudah mencapai level kedewasaan untuk memasuki laga seperti ini," tukas Conte.
Sumber: Football Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pernah Bikin Madrid & Barcelona Kerepotan, Inter Waspadai Getafe
Liga Eropa UEFA 5 Agustus 2020, 08:26
-
Antonio Conte Tegaskan Inter Milan Siap 'Main Kotor' Lawan Getafe
Liga Eropa UEFA 5 Agustus 2020, 05:50
-
Antonio Conte Sudah Telepon Presiden Inter Milan, Hasilnya?
Liga Italia 4 Agustus 2020, 07:58
-
Conte Menampik Tegas Rumor yang Mengaitkan Dirinya dengan Juventus
Liga Italia 3 Agustus 2020, 22:56
-
Geger di Inter Milan, Antonio Conte Kini Ingin Balik ke Juventus?
Liga Italia 3 Agustus 2020, 20:27
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55






















KOMENTAR