Proliga 2026: Tekad Bandung BJB Tandamata Sapu Bersih Laga di Sumut

Proliga 2026: Tekad Bandung BJB Tandamata Sapu Bersih Laga di Sumut
Skuad Bandung BJB Tandamata di Proliga 2026. (c) Proliga

Bola.net - Bandung BJB Tandamata mengusung misi besar untuk bangkit pada lanjutan putaran pertama babak reguler Proliga 2026. Tim asuhan Risco Herlambang ini menargetkan poin penuh saat berlaga di GOR Voli Indoor Sumatera Utara, Deli Serdang.

Klub kebanggaan warga Jawa Barat ini dijadwalkan menantang tuan rumah Medan Falcons pada Jumat (16/1). Selang sehari kemudian, mereka akan berhadapan dengan lawan kuat Jakarta Electric PLN Mobile di lokasi yang sama.

"Kalau target tentunya memenangkan dua pertandingan, baik lawan Falcons maupun Electric. Kita sudah melakukan pembenahan dan secara non teknis, kita berupaya meningkatkan komunikasi antar pemain baik lokal maupun asing. Komunikasi juga diperlukan oleh seorang pemain yang menjadi pemimpin di lapangan," ujar manajer Bandung BJB Tandamata, Asep Sukmana.

"Yang belum maksimal antara lain konsistensi bermain, berarti masih perlu pembenahan pada sisi mental bertanding. Sebetulnya kalau konsisten seperti pada pertandingan pertama di Pontianak (melawan Livin), kombinasi pemain muda, senior, dan asing, sudah sangat apik. Tinggal hanya sisi mental bertanding, komunikasi, dan soliditas tim," katanya menambahkan.

1 dari 4 halaman

Evaluasi Total

Manajemen tim telah melakukan evaluasi total setelah meraih hasil kurang maksimal pada seri sebelumnya di Pontianak. Perbaikan komunikasi dan penguatan mental bertanding menjadi fokus utama demi menjaga peluang lolos ke babak final four.

Pihak klub juga memastikan bahwa kondisi fisik para pemain saat ini sedang berada dalam level yang sangat bugar. Hal ini menjadi modal penting untuk menghadapi jadwal padat yang hanya menyisakan waktu istirahat sangat singkat.

"Yang membuat kami optimis, kondisi pemain sangat fit, soliditas tim juga sudah sangat baik. Tinggal nanti di lapangan dan mudah-mudahan sesuai dengan skenario dan strategi pelatih. Tapi kami juga tidak ingin meremehkan semua lawan, termasuk Falcons," ucap Asep.

"Yang penting fokus, konsentrasi dan tentunya memanfaatkan kelebihan yang kami punya, baik kemampuan teknis pemain, strategi pelatih, dan soliditas tim," lanjut Asep.

2 dari 4 halaman

Siap Tempur

Risco Herlambang menegaskan bahwa pasukannya sudah siap tempur meski jadwal pertandingan sangat mepet. Strategi khusus telah disiapkan untuk meredam kekuatan Medan Falcons dan Electric PLN secara bergantian.

Risco mengakui adanya kendala teknis seperti masalah receive dan pertahanan yang sempat kedodoran pada laga terakhir. Namun, ia menjamin kelemahan tersebut sudah dibenahi agar serangan balik tim tidak mudah terbaca lawan.

"Tim akan menurunkan kekuatan penuh untuk pemain. Memang ada beberapa yang terserang kena flu tapi sudah membaik. Meski tidak cukup waktu karena kami harus bermain dua pertandingan dengan jeda tidak lebih dari 24 jam, tapi kami sudah siap, termasuk strategi yang akan kami terapkan. Yang jelas kami fokus dulu pertandingan lawan Falcons dan Electric dengan strategi berbeda," terang Risco.

3 dari 4 halaman

Target Utama

Target utama Bandung BJB Tandamata adalah mengumpulkan poin sebanyak mungkin untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara. Saat ini mereka masih tertahan di peringkat keempat dengan raihan tiga poin dari dua pertandingan.

Pilar muda Shintia Alliva Mauludina diharapkan mampu memberikan kontribusi besar pada posisi middle blocker. Pemain bernomor punggung tersebut berjanji akan meminimalisasi kesalahan individu demi membantu tim meraih kemenangan.

"Sebagai seorang middle blocker tentu saya mengharapkan diri saya untuk bisa berusaha bermain maksimal, mengurangi kesalahan individu, serta mengikuti instruksi pelatih. Saya berharap dengan itu saya bisa menciptakan suasana yang positif untuk tim dan saling menyemangati juga antar pemain serta menjaga komunikasi," ungkap Shintia.

4 dari 4 halaman

Nikmati Setiap Tekanan

Sementara itu, bintang asal Italia, Anastasia Guerra, mengajak rekan-rekannya untuk menikmati setiap tekanan yang ada di lapangan. Menurutnya, kepercayaan diri yang kuat akan menjadi kunci bagi Bandung bjb Tandamata untuk meraih prestasi musim ini.

"Saya pikir berada di bawah tekanan adalah sebuah hak istimewa, artinya kita mampu melakukan sesuatu yang penting. Tidak ada yang perlu dihindari, kita hanya perlu percaya bahwa kita adalah tim yang kuat dan kita dapat melakukan sesuatu yang hebat di musim ini," tuturnya.

"Apa yang akan saya lakukan untuk menjaga kekompakan dengan semua rekan satu tim dan staf adalah terus menjadi diri saya sendiri, mencoba memberikan yang terbaik dalam hal performa dan pengalaman di lapangan. Kita hanya perlu bersenang-senang bersama dan menikmati kembali perjalanan ini bersama di lapangan," imbuh pemain yang akrab disapa Ana tersebut.


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL