Bola.net - - Juventus baru saja memastikan lolos ke babak 16 Besar Liga Champions musim 2018/19. Tak lama setelah memastikan hal tersebut, bek tengah Giorgio Chiellini langsung meminta Juve melupakan sejenak Liga Champions.
Juventus meraih kemenangan 1-0 ketika menjamu Valencia pada matchday kelima Grup F di Allianz Stadium, Rabu (28/11) dini hari WIB. Gol tunggal kemenangan pasukan Massimiliano Allegri dicetak oleh Mario Mandzukic pada babak kedua.
Dengan kemenangan tersebut memastikan Juve lolos ke babak 16 Besar. Juve kini meraih 12 poin dari lima laga, berada di puncak klasemen Grup H. Posisi kedua dihuni oleh Manchester United dengan 10 poin. Pada matchday kelima, United menang atas Young Boys.
Sementara itu, Valencia berada di posisi ketiga dengan lima poin. Hanya tersisa satu laga yang belum dimainkan. Jadi, secara otomatis Juventus dan United akan lolos ke babak 16 Besar. Kedua tim akan berebut status juara grup.
=
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Lupakan Liga Champions
Setelah sukses memastikan lolos ke babak 16 Besar, Chiellini ingin para pemain Juventus melupakan Liga Champions. Si Nyonya Tua harus mengalihkan fokus ke Serie A sembari menunggu babak gugur pada bulan Februari tahun depan.
"Sekarang kami harus membalik halaman dan mulai memikirkan Liga Champions lagi pada bulan Februari. Kami harus berkonsentrasi pada liga karena kami akan menjalani bulan yang bagus di depan," ucap Chiellini kepada Sky Sports.
Sebelum tutup tahun, Juve memang akan meladeni lawan-lawan berat di Serie A. Miralem Pjanic dan kawan-kawan akan berjumpa Fiorentina, Inter, Torino, Roma, Atalanta dan Sampdoria sebelum pergantian tahun.
Target Tercapai
Giorgio Chiellini mengaku cukup puas dengan penampilan Juventus sejauh ini. Pasalnya, ada beberapa target awal yang sudah dicapai. Salah satunya adalah lolos ke babak 16 Besar Liga Champions. Chiellini pun yakin Juve bisa jauh lebih baik.
"Target pertama kami musim ini telah tercapai. Kami tahu melawan Valencia akan sangat sulit dan mereka adalah tim yang berbahaya dengan ruang terbuka. Kami pantas menang karena kami bisa bermain dengan lebih baik," tandas Chiellini.
Berita Video
Siapa saja pesepak bola yang memiliki aviophobia atau takut naik pesawat?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Cetak Gol, Pelatih Valencia Tetap Puji Ronaldo
Liga Champions 28 November 2018, 12:06
-
100 Kemenangan di Liga Champions, Ronaldo Dahului Messi
Liga Champions 28 November 2018, 11:42
-
Chiellini Minta Juventus Lupakan Liga Champions Lebih Dulu
Liga Champions 28 November 2018, 11:18
-
Chiellini Ungkap Pentingnya Pertahanan bagi Juventus
Liga Champions 28 November 2018, 10:28
-
Allegri Akui Juventus Kesulitan Tembus Tembok Kokoh Valencia
Liga Champions 28 November 2018, 08:11
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR