
Bola.net - - Bambang Danur Dara angkat bicara soal persiapan anak asuhnya jelang berlaga pada ajang Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar. Asisten Pelatih Persela Lamongan tersebut menyebut, kendati tanpa didampingi langsung oleh sang pelatih kepala, persiapan Laskar Joko Tingkir sama sekali tak terpengaruh.
Persela sendiri tergabung di Grup E pada Piala Presiden 2019. Dalam grup ini, mereka berada satu grup dengan Barito Putera, Persita Tangerang, dan Arema Malang, yang juga berstatus sebagai tuan rumah.
Laskar Joko Tingkir akan memulai perjalanan mereka pada turnamen ini dengan menghadapi Persita Tangerang. Pertandingan yang akan disiarkan langsung oleh Indosiar ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (04/03).
Dalam persiapan mereka jelang ajang ini, Persela tak didampingi sang pelatih kepala, Aji Santoso. Legenda sepak bola Indonesia ini kerap meninggalkan anak asuhnya demi mengikuti kursus kepelatihan AFC Pro.
Namun, kondisi ini tak membuat persiapan Persela karut-marut. Pasalnya, tanpa kehadiran Aji, mereka tetap mampu menjalankan program yang telah disusun pelatih berusia 48 tahun ini.
"Selama ini, Coach Aji memang sering meninggalkan tim ini. Namun, tim ini satu komando," ujar Danur Dara.
"Yang kami lakukan dalam latihan merupakan program Coach Aji. Jadi, tak ada pengaruh apa pun," sambungnya.
Bagaimana pendapat Danur soal persiapan timnya dan target mereka? Simak selengkapnya di bawah ini.
Benahi Penyelesaian dan Siap Tempur
Danur memastikan saat ini timnya berada dalam kondisi siap tempur. Persela, menurutnya, sudah banyak belajar dan berbenah dari raihan mereka pada Piala Indonesia lalu.
"Kami kurang bagus pada penyelesaian akhir. Kami bisa mencetak banyak peluang, tapi kurang dalam penyelesaian. Ini yang kami benahi," ucap Danur.
"Kami harap pada Piala Presiden ini penyelesaian akhir bukan jadi masalah lagi," ia menambahkan.
Target Tim
Sementara itu, penggawa Persela, Ahmad Birrul Walidain, angkat bicara soal target timnya pada ajang Piala Presiden ini. Selain menjadikan ajang ini sebagai persiapan dan untuk mematangkan tim, Birrul menyebut ada target lain yang ingin diraih Laskar Joko Tingkir.
"Kami akan memaksimalkan turnamen ini untuk menyiapkan diri menjelang kompetisi Liga 1 mendatang," kata Birrul.
"Kami juga akan bermain maksimal untuk bisa lolos ke tahap berikutnya," ia menandaskan.
Berita Video
Berita video statistik Real Madrid vs Barcelona pada laga pekan ke-26 La Liga 2018-2019, Minggu (3/3/2019) di Santiago Bernabeu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Arema FC Beber Peta Persaingan Grup E Piala Presiden 2019
Bola Indonesia 3 Maret 2019, 19:56
-
Persela Lamongan Bicara Persaingan di Grup E Piala Presiden 2019
Bola Indonesia 3 Maret 2019, 03:22
-
Turnamen Piala Presiden Jadi Penentu Nasib Pemain Asing Persela
Bola Indonesia 2 Maret 2019, 22:02
LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR