Bola.net - - Perubahan jadwal pekan ke-20 Liga-1 membuat Persipura Jayapura mengubah program mereka. Mutiara Hitam -julukan Persipura- memutuskan menggunakan waktu yang ada untuk menggelar pemusatan latihan (TC) di Kota Batu.
Pelatih Persipura Jayapura, Wanderley Junior, menyebut timnya bakal menggelar TC mulai Rabu sampai Jumat (18/08). Dalam TC ini, mereka berencana menggelar dua sesi latihan.
"Kami akan berlatih pada Rabu sore dan Kamis pagi atau sore," ujar Wanderley, pada Bola.net.
Pelatih asal Brasil ini membeber alasan di balik keputusan timnya menggelar TC di Batu. Wanderley menyebut hal ini karena adanya perubahan jadwal pertandingan yang mereka hadapi, terutama laga pekan ke-20.
"Pertandingan home kita, 18 Agustus dipindah menjadi 4 September. Daripada kita pulang ke Jayapura dan kemudian pergi ke Samarinda, kita pilih tetap di Jawa," tutur Wanderley.
"Kota Batu cocok untuk kegiatan ini. Apalagi saat ini tak banyak pilihan lapangan, karena kebanyakan dipergunakan upacara 17 Agustus," sambungnya.
Sebelumnya, sebagian besar jadwal kompetisi Liga 1 pekan ke-20 mengalami perubahan. Hal ini terkait mepetnya jadwal dengan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72.
Persipura sendiri dijadwalkan bakal menjamu Semen Padang pada 18 Agustus. Namun, dengan jadwal baru, mereka akan menjalani laga ini pada 4 September mendatang.
Mutiara Hitam sendiri bakal menjalani pertandingan terdekat mereka dengan melawat ke kandang Borneo FC. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Segiri Samarinda, Senin (21/08) mendatang.
Sebelum melakoni TC ini, Boaz Solossa dan kawan-kawan telah menjalani laga kontra Gresik United. Pada pertandingan yang dihelat di Stadion Tri Dharma Petrokimia Gresik awal pekan ini, mereka menang empat gol tanpa balas.
Sementara itu, tak seperti tim-tim lain yang menggelar TC di Batu, Persipura dipastikan tak bakal menggeber latihan fisik bagi para pemain mereka. Wanderley menyebut TC justru untuk recovery dan istirahat bagi para pemainnya.
"Jadi, mereka bisa lebih segar Untuk pertandingan berikut," tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Performa Bek Anyar Persipura Tuai Pujian
Bola Indonesia 15 Agustus 2017, 17:11 -
Persipura Jayapura Gelar TC di Kota Batu
Bola Indonesia 15 Agustus 2017, 15:13
-
Rahasia Apik Persipura di Tangan Wanderley Junior
Bola Indonesia 15 Agustus 2017, 06:23 -
Persipura Tak Tenang Berada di Puncak Klasemen
Bola Indonesia 15 Agustus 2017, 05:22 -
Dihajar Sepuluh Pemain Persipura, Bek Persegres Pasrah
Bola Indonesia 15 Agustus 2017, 02:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi Everton vs Sunderland 10 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 06:25
-
Hasil Piala Afrika Tadi Malam: Mazraoui Pulangkan Bryan Mbeumo ke MU
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Bukan Pelatih, Lionel Messi Ungkap Rencana Pensiun, Apa Itu?
Bola Dunia Lainnya 10 Januari 2026, 06:00
-
Prediksi Como vs Bologna 10 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 05:00
-
6 Rekor Mustahil yang Bisa Dihancurkan Cristiano Ronaldo Tahun 2026
Asia 10 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Charlton vs Chelsea 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

















KOMENTAR