
Bola.net - Direktur Inter Milan Piero Ausilio menegaskan pihaknya tak akan melepas satu pun pemainnya ke Tottenham, khususnya pada Januari 2022 nanti.
Sekarang ini Tottenham sedang berusaha memulai era baru. Mereka sudah memecat Nuno Espirito Santo.
Spurs kemudian langsung menggantikannya dengan Antonio Conte. Usai resmi menukangi Harry Kane dkk, Conte tentu akan segera bergerak untuk membenahi timnya.
Salah satu caranya adalah dengan merekrut amunisi baru. Dari situ, muncul kabar yang membuat Inter ketar-ketir.
Conte Ingin Bajak Barella
Pasalnya, Antonio Conte disebut ingin membajak skuat Inter Milan. Ia kabarnya ingin memboyong Nicolo Barella ke Tottenham.
Target Conte kabarnya tak cuma Barella. Ia disebut juga mengincar servis bek Inter, Stefan deVrij.
Situasi makin mengkhawatirkan bagi Inter. Sebab ada kabar bahwa Barella siap cabut dari Inter Milan.
Inter Tutup Pintu Keluar Barella Dkk
Inter Milan tentu saja tak mau kehilangan Nicolo Barella dan Stefan de Vrij. Pasalnya keduanya adalah dua pilar penting mereka.
Inter pun akhirnya buka suara soal masa depan keduanya. Melalui Piero Ausilio, mereka menegaskan tak akan melepas satu pemain pun pemainnya pada Januari 2022 nanti ke klub mana pun, termasuk ke Tottenham.
"Saya tidak khawatir tentang Antonio Conte dan para pemain kami. Pada bulan Januari kami tidak akan mempertimbangkan kemungkinan keluar," tegas Ausilio pada Sky Sport Italia.
Inter Milan sebelumnya dalam kondisi kesulitan keuangan. Namun usai melego Achraf Hakimi dan Romelu Lukaku, kondisi mereka kini membaik hingga mereka tak perlu lagi menjual aset-asetnya yang berharga.
(Sky Sport Italia)
Berita Inter Milan Lainnya:
- Porto Sudah Lewat, Milan Kini Fokus Raih Tiga Angka Lawan Inter Milan
- AC Milan vs Inter Milan, Penting tapi tak Krusial Dalam Perburuan Scudetto
- Waktu Persiapan Inter Mepet Jelang Duel Lawan AC Milan, Ini Kata Inzaghi
- AC Milan vs Inter Milan, Pioli: Bakal Sulit Nih
- Bangganya Inzaghi Usai Inter Sikat Sherif: Kami Membuatnya Tampak Sederhana
- Mantap Brozovic! Raih 3 Man of the Match dari 4 Laga UCL Musim Ini
- Diingikan Antonio Conte, Nicolo Barella Pilih Gabung Manchester United?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kunci Rapat-rapat! Inter Tegaskan Ogah Jual Pemainnya ke Tottenham
Liga Italia 5 November 2021, 21:30
-
Latih Tottenham, Antonio Conte Ingin Boyong Pemain Juventus Ini
Liga Inggris 5 November 2021, 19:00
-
Tiga Poin di Debut Conte Bersama Spurs
Galeri 5 November 2021, 11:44
-
Sebelum Gabung Spurs, Conte Sempat Siapkan Timnya Gabung MU
Liga Inggris 5 November 2021, 11:30
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR