Bola.net - - Kejelasan mengenai di mana Jose Mourinho berlabuh pada musim depan masih belum terlihat hingga sekarang. Namun menurut laporan terakhir, pelatih yang dikenal dengan julukan 'The Special One' itu sedang mempertimbangkan melatih di Skotlandia.
Mourinho masih belum mendapatkan klub yang tepat pasca dipecat dari Manchester United pada bulan Desember lalu. Beberapa klub sempat dikabarkan mendekat, seperti Real Madrid hingga Inter Milan, namun belum ada yang menjadi kenyataan.
Kabar terakhir menyebutkan bahwa pelatih berumur 56 tahun tersebut akan kembali melatih pada awal musim depan. Pernah suatu ketika, ia mengatakan bahwa dirinya tertarik mencoba pengalaman baru.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Mourinho Didekati Celtic
Dengan segudang pengalaman dan prestasinya, Mourinho diyakini bakalan melatih klub dengan nama mentereng di Eropa. Tapi hingga sekarang, belum ada laporan yang mengaitkan sosok yang juga pernah menukangi Chelsea itu dengan tim besar.
Malahan, kabar dari Gianluca di Marzio mengatakan bahwa Mourinho mendapat tawaran dari klub raksasa Skotlandia, Glasgow Celtic. Bahkan disebutkan bahwa Mourinho sudah mendapatkan tawaran dari mereka yang sedang mencari pengganti Brendan Rodgers.
Proses negosiasi pun diyakini bisa lebih lancar dengan kehadiran sang agen, Jorge Mendes. Diketahui bahwa agen yang juga menaungi Cristiano Ronaldo tersebut punya keeratan hubungan dengan manajemen Celtic.
Pengganti Brendan Rodgers?
Celtic sendiri baru-baru ini mengunci gelar juara Liga Skotlandia untuk kedelapan kalinya berturut-turut. Torehan tersebut diraihnya bersama pelatih interim, Neil Lennon, yang menggantikan Brendan Rodgers belum lama ini.
Klub berjuluk The Bhoys tersebut masih belum mendapat pengganti Brendan Rodgers yang memilih pindah ke Leicester City. Dan mereka pun sepertinya tidak tertarik untuk mengubah status Neil Lennon menjadi permanen musim depan.
Celtic disebut membutuhkan seorang pelatih yang bisa memperbaiki namanya di kompetisi Eropa, juga untuk mempertahankan dominasi di kompetisi domestik. Hanya saja, belum diketahui apakah Celtic mampu membayar gaji Mourinho.
Gaji Mourinho
Menurut beberapa laporan, Mourinho mendapatkan kontrak senilai 24,2 juta pounds pertahun kala masih menukangi Manchester United dulu. Nilai tersebut lebih besar dari apa yang didapatkan oleh pelatih Manchester City, Josep Guardiola.
Baca Juga:
- Mourinho Bongkar Strategi Jitu Miliknya Saat Kalahkan Barcelona
- MU Pasca Sir Alex Ferguson Hanya Sekali Raih Lebih dari 70 Poin
- Ingin Kalahkan Barcelona? Mourinho Berikan Saran pada Klopp dan Liverpool
- Mourinho: Kebohongan yang Diceritakan Seribu Kali Menjadi Kebenaran
- Curhat Mourinho yang Iri pada Klopp dan Guardiola
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kejutan! Jose Mourinho Dapat Peluang Melatih di Skotlandia
Liga Eropa Lain 7 Mei 2019, 05:25
-
MU Pasca Sir Alex Ferguson Hanya Sekali Raih Lebih dari 70 Poin
Liga Inggris 6 Mei 2019, 09:27
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR