Maverick Vinales Dirumorkan Bakal Gantikan Pedro Acosta di Red Bull KTM Factory Racing MotoGP 2027

Maverick Vinales Dirumorkan Bakal Gantikan Pedro Acosta di Red Bull KTM Factory Racing MotoGP 2027
Pembalap Red Bull KTM Tech 3, Maverick Vinales (c) AP Photo/Hussein Sayed

Bola.net - Rider Red Bull KTM Tech 3, Maverick Vinales, dirumorkan akan dipromosikan ke Red Bull KTM Factory Racing sebagai pengganti Pedro Acosta di MotoGP 2027. Gosip ini menyusul rumor kedekatan Acosta dengan kubu Ducati.

Sejak akhir 2024, Acosta saling lirik dengan skuad Valentino Rossi, Pertamina Enduro VR46. Beberapa pekan belakangan, 'El Tiburon' justru dirumorkan bakal ke Ducati Lenovo Team sebagai pengganti Pecco Bagnaia.

Acosta, yang sejak debutnya di ajang internasional tak pernah membela pabrikan selain KTM, dirumorkan sudah mulai tak sreg bekerja sama dengan Tim Oranye. Apalagi, ia masih belum mampu menang di MotoGP.

1 dari 2 halaman

Langkah Antisipasi KTM Jika Pedro Acosta Pergi

Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Pedro Acosta (c) KTM Factory Racing

Pembalap Red Bull KTM Factory Racing, Pedro Acosta (c) KTM Factory Racing

Meski Acosta belum mengambil keputusan final soal masa depannya, KTM dikabarkan sudah mulai mengambil langkah antisipasi. Vinales pun menjadi opsi utama mereka untuk dijadikan pengganti Acosta.

"Mereka telah mencoretnya (Acosta) dari daftar. Jadi, apa yang harus dilakukan? Mencari pengganti. Makin andal makin baik, dan mereka telah menemukannya," tulis Diario AS dalam laporannya pada Senin (26/1/2026).

"Dia akan mendapatkannya... Maverick Vinales, tak lain dan tak bukan, yang akan naik dari tim satelit Tech 3 ke tim pabrikan, menggantikan 'Tiburon' dan jadi rider nomor satu pabrikan Austria pada 2027," lanjut mereka.

2 dari 2 halaman

Maverick Vinales Selamatkan Wajah KTM

'Mack' bergabung ke kubu KTM pada 2025, ketika motor RC16 diprediksi jeblok akibat KTM bangkrut pada akhir 2024. Namun, ia justru memberikan performa eksplosif sebelum cedera bahu akibat kecelakaan di Seri Jerman.

Lewat Speedweek, Sabtu (17/1/2026), Direktur KTM Motorsport, Pit Beirer, bahkan berterima kasih kepada Vinales, karena telah membuktikan RC16 punya potensi bertarung di papan atas setelah Acosta, Brad Binder, dan Enea Bastianini meragukan motor tersebut.

"Maverick menyelamatkan kami. Para rider mulai berpikir motor kami tidak bagus, dan kala itu kami tak punya perangkat baru apa pun. Namun, Maverick terus-terusan bilang motor kami cukup baik untuk naik podium," ungkap pria Jerman itu.

Sumber: Diario AS, Speedweek


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL