
Pada laga perdananya di Grup E kualifikasi Piala Asia U-22, Indonesia harus menyerah 0-1 dari Australia. Entah tidak terima dengan kekalahan itu atau sebab lain, penonton di stadion anyar tersebut membuat ulah. Mereka melemparkan botol air mineral ke tengah lapangan beberapa saat menjelang laga usai.
Djohar yang semalam menyaksikan langsung insiden itu menuturkan bahwa hal-hal seperti ini bisa menurunkan kredibilitas Indonesia di mata dunia. Menurutnya, selain sanksi, kita juga tidak akan dilirik FIFA dan AFC lagi untuk menjadi tuan rumah even-even selanjutnya.
"Bukan hanya AFC saja, banyak kejuaraan kelompok umur FIFA yang melihat kita bisa menjadi tuan rumah. Kalau seperti ini, mereka bisa-bisa berpaling dari Indonesia," ujarnya semalam dalam sesi jumpa pers.
Harapan PSSI agar tidak terkena sanksi AFC sedikit terbuka. Selain Australia yang tidak akan melaporkannya, insiden tersebut tidak sampai menghentikan pertandingan. "Insiden itu kan terjadi di menit akhir, mudah-mudahan AFC mengerti dan memaafkan kita," lanjutnya.
"Semoga LOC AFC yang di sini tidak melaporkan insiden ini dan hanya melaporkan hasil pertandingannya saja," ujar Djohar sedikit bercanda.
Ditanya mengenai besarnya sanksi atau denda yang akan diterima Indonesia jika AFC tetap mengusut insiden ini, Djohar enggan menyebutkannya. "Saya harap sih kita cuma dapat teguran saja," pungkasnya. (fjr/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Berharap Insiden Lemparan Botol Dimaafkan AFC
Tim Nasional 6 Juli 2012, 08:00 -
PSSI Rencanakan Timnas Berlatih di Belanda
Tim Nasional 5 Juli 2012, 20:00 -
Djohar: Kualifikasi Piala Asia U-22 Untuk Promosikan Bangsa
Tim Nasional 5 Juli 2012, 14:45 -
PSSI: Stadion Riau Siap Gelar Kualifikasi Piala Asia U-22
Tim Nasional 4 Juli 2012, 12:25 -
"Mediasi Konflik Demi Suksesnya Kualifikasi Piala Asia U-22"
Tim Nasional 4 Juli 2012, 08:45
LATEST UPDATE
-
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22 -
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR