
Bola.net - Timnas Indonesia akan beruji coba melawan Argentina, Senin, 19 Juni 2023. Pertandingan FIFA Matchday antara Indonesia vs Argentina ini akan digelar di SUGBK, Jakarta, jam 19:30 WIB.
Ini bisa dibilang bakal menjadi laga paling bergengsi yang pernah dilakoni Timnas Indonesia. Pasalnya, sang lawan adalah raksasa Amerika Latin yang baru saja menjuarai Piala Dunia 2022.
Ketua PSSI, Erick Thohir, menegaskan bahwa laga melawan tim sekaliber Argentina bukanlah akhir, tapi baru permulaan. Dengan kata lain, tidak menutup kemungkinan Timnas Indonesia bakal menjajal kekuatan tim-tim besar lain di masa yang akan datang.
Sampai Garuda Mendunia!

"Laga melawan Timnas Argentina hanyalah satu dari sekian laga internasional yang akan dilakoni Tim Garuda," tulis Erick Thohir di akun Instagram pribadinya.
"Ini bukan capaian akhir. ini baru permulaan."
"Maka saya minta agar para pemain memberikan yang terbaik di setiap laga. Nikmati setiap prosesnya sampai Garuda mendunia!" tegas sang Ketua PSSI.
Portugal, Brasil, Prancis

Unggahan Erick Thohir itu mendapatkan banyak komentar. Keinginan-keinginan pun disuarakan oleh mereka.
Ada yang berkomentar: "Portugal, Pak, sebelum Cristiano Ronaldo pensiun. Pasti dateng ke Indonesia, gak kaya yang itu tuh."
Ada yang mengatakan: "Berikutnya Brasil, Pak, yang pemainnya hampir semua bintang."
Ada pula yang berkomentar: "Bawa Prancis dan Kylian Mbappe ke sini, Pak, ajak balapan lari."
Yang jelas, walau memang ada sedikit kekecewaan akibat absennya Lionel Messi, bisa mendatangkan tim sekaliber juara dunia Argentina adalah sebuah permulaan yang sangat signifikan. Jika bisa menjadi tuan rumah yang baik buat mereka, maka tim-tim kaliber dunia lainnya juga tidak bakal ragu untuk datang ketika diundang ke Indonesia.
Itulah harapan kita semua. Seperti kata Erick Thohir di atas, sampai Garuda mendunia!
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Prediksi Indonesia vs Argentina 19 Juni 2023
- Indonesia vs Argentina, Pengganti Lionel Messi antara Ada dan Tiada
- Waspada Janji Rotasi dari Lionel Scaloni di Laga Indonesia vs Argentina
- Jokowi Akan Dukung Timnas Indonesia Vs Argentina di SUGBK
- Shin Tae-yong Mau Kejutkan Argentina Lewat Aksi Para Pemain Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia vs Argentina: Ayo Merahkan Gelora Bung Karno!
Tim Nasional 19 Juni 2023, 09:30 -
Jelang Timnas Indonesia vs Argentina: Ingat, Bola Itu Bundar!
Tim Nasional 19 Juni 2023, 08:30
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR