
Bola.net - Bek Timnas Indonesia yakni Shayne Pattynama dikabarkan diminati oleh Hammarby IF, klub yang dimiliki oleh legenda AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
Kabar itu dihembuskan oleh media asal Swedia, Fotbollskanalen. Hammarby dikabarkan telah memberikan tawaran sebesar 1,6 juta Krona Swedia atau setara dengan Rp2,2 miliar pada klub Shayne saat ini yakni Viking FK.
Namun Viking tak tergiur dengan tawaran itu. Mereka pun menolak proposal Hammarby.
Meski demikian Hammarby belum menyerah memburu Shayne Pattynama. Mereka disebut berniat untuk kembali dengan tawaran kedua dengan nominal yang lebih besar tentunya.
Shayne Tertarik Gabung Hammarby
"Hammarby masih berusaha. Dialog terjadi sepanjang waktu. Lebih dari itu, tidak ada artinya untuk membahas persoalan ini," ujar Direktur Olahraga Viking FK, Erik Nevland, dinukil dari Fotbollskanalen.
Setali tiga uang, Shayne Pattynama tertarik bergabung dengan Hammarby. Pemain berusia 24 tahun itu merasa dihargai dan tidak menutup kemungkinan untuk hijrah ke Swedia.
Zlatan Ibrahimovic menjadi bagian dari pemilik Hammarby pada tahun 2019. Klub itu sendiri kerap jadi langganan turnamen antarklub Eropa seperti Liga Europa dan Conference League.
Reaksi Shayne Pattynama

Shayne Pattynama mengaku terhormat mendapat tawaran dari Hammarby. Ia paham betul bahwa klub tersebut merupakan klub besar di Swedia.
"Saya tahu ini adalah klub besar dengan suporter yang luar biasa. Saya tidak berbohong," imbuh pemain naturalisasi Timnas Indonesia ini.
"Saya sungguh tersanjung Hammarby menunjukkan minat kepada saya. Ini memperlihatkan bahwa saya berada di jalur yang benar," seru Pattynama.
Kontrak Mau Habis
Kontrak Pattynama di Viking FK tinggal hitungan bulan lagi. Bek sayap kiri kelahiran Lelystad, Belanda, itu bisa pergi dengan cuma-cuma setelah 31 Desember 2023.
Pattynama sebenarnya adalah pemain utama Viking FK. Pesepak bola berkaki kidal itu hanya sekali absen di Liga Norwegia musim ini.
Dia bermain 12 kali. Shayne pun selalu menjadi starter di Viking.
Sumber: Fotbollskanalen
Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Wiwig Prayugi
Published: 11/07/2023
Baca Juga:
- Profil 6 Pemain dari Klub Luar Negeri yang Dipanggil Bima Sakti ke Timnas Indonesia U-17
- 7 Pemain Keturunan Dipanggil Bimas Sakti ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2023
- Persiapan Piala Dunia U-17 2023: Bima Sakti Panggil 34 Pemain untuk Pemusatan Latihan
- Apotek Tutup! Saddil Ramdani Makin Gacor Bareng Sabah FC di Liga Malaysia, Sumbang 1 Gol dan 2 Assis
- Rafael Struick Cetak Gol untuk ADO Den Haag pada Laga Pramusim
- Polemik Renovasi JIS: Benarkah Butuh Anggaran Rp5 Triliun Hanya untuk Perbaiki Rumput?
- Timnas Indonesia Akan TC 3 Pekan di Turki untuk Piala Asia 2023, Kapan?
- Usai Bawa Almere City Promosi ke Eredivisie, Ilias Alhaft Beri Kode ke PSSI Ingin Bela Timnas Indone
- Bangga Indonesia, Ternyata itu Alasan Ilias Alhaft Membawa Bendera Merah Putih Saat Almere City Prom
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cihuy! Christian Pulisic Sudah Tiba di Milan, Segera Jalani Tes Medis
Liga Italia 12 Juli 2023, 17:05
-
Siap Jual Dusan Vlahovic, Juventus Incar Gianluca Scamacca
Liga Italia 12 Juli 2023, 13:41
-
Wow, Shayne Pattynama Diminati Klub Milik Zlatan Ibrahimovic
Tim Nasional 12 Juli 2023, 02:47
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR